Scroll untuk baca artikel
       
BirokrasiBeritaSosial

Di Ujung Tahun 2024, Pj. Bupati Edy Kobarkan Semangat Warga Bombana dalam Pidato Gubernur

46
×

Di Ujung Tahun 2024, Pj. Bupati Edy Kobarkan Semangat Warga Bombana dalam Pidato Gubernur

Sebarkan artikel ini

Rumbia, infobombana.id- Saat langit senja menggelayutkan warna emas di ufuk barat, ratusan warga Bombana berkumpul di alun-alun kota, tepatnya di Kecamatan Rumbia dan Rumbia Tengah, Selasa (31/12/2024)

Suasana penuh harapan dan semangat menyelimuti setiap sudut, meresapi hati yang menanti pergantian tahun. Di tengah keramaian itu, seorang pria berdiri tegap di tengah kerumunan massa, tak lain adalah Penjabat (Pj) Bupati Bombana, Edy Suharmanto.

Dengan sorot mata penuh tekad, Edy menyampaikan pidato Penjabat Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto yang penuh makna. Kata demi kata yang meluncur dari bibirnya seperti aliran sungai yang membawa kesejukan bagi jiwa yang mendengarkan.

Melalui pidato itu, Pj Bupati Bombana mampu meyakinkan warga bahwa tahun baru 2025 bukan sekadar pergantian angka, melainkan kesempatan baru untuk bangkit dan meraih mimpi-mimpi gemilang.

Tiap kata yang terucap seakan menjadi mantra, menyulut api semangat dalam setiap hati yang mendengarkan. Edy pun mengajak warga untuk tidak hanya merayakan malam pergantian tahun dengan gegap gempita, namn mesti disambut dengan penuh rasa syukur dan tekad untuk bekerja lebih keras demi kemajuan bersama.

Malam itu, cahaya lampu berpendar, memantulkan sinar di wajah-wajah penuh harapan. Di sela-sela pidatonya, Edy menyampaikan pesan Pj. Gubernur Andap yang sarat akan ajakan untuk menjaga persatuan dan gotong royong serta memperbaiki kualitas diri di Tahun 2025 .

“Tinggalkan semua keprihatinan di tahun 2024. kita akan berjalan bersama. waktu berjalan terus dengan semangat dan suka cita. Dinamika waktu yang nanti akan membuktikan semua jerih payah. Karya demi karya serta kebajikan Insya Allah akan kita torehkan semampu kita. Jangan pernah menyerah, jangan pernah ragu. Perencanaan dan proses yang baik tak akan mengkhianati hasil. Barangkali ada rasa letih. istirahat sejenak, namun jangan berhenti. berjalanlah, ” tegas Edy Suharmanto saat membacakan pidato Pj. Gubernur Sultra.

Dalam sambutan Gubernur itu juga, Pj. Bupati Edy menyebutkan bahwa ada beberapa penghargaan yang berhasil diraih Sultra. “Semua itu merupakan hasil perjuangan seluruh jajaran pemerintah provinsi, kabupaten maupun pemerintah kota, masyarakat dan seluruh elemen. Tentu saja semua perjuangan dan pencapaian di 2024 masih jauh dari harapan dan mimpi untuk Sultra yang semakin maju, sejahtera dan modern. Sebab, mimpi itu tak akan dapat tercapai hanya dalam satu dua tahun,”

“Hari ini selasa tanggal 31 Desember, hari terakhir di Tahun 2024. Terima kasih rakyat Sulawesi Tenggara yang telah setia memberikan dukungan pada perjuangan kita bersama. Maafkan jika tak semua harapan dapat terpenuhi di Tahun 2024,” ujar Pj. Bupati Edy.

Di bawah langit yang bersinar terang, tepat di penghujung sambutan Gubernur, Suara Edy Suharmanto seolah diiringi oleh gemerlap kembang api. Warga perlahan ramai memadati alun-alun, yang dipusatkan menjadi area pesta kembang api. Antusias masyarakat pun begitu nampak dalam menyambut tahun baru dengan semangat baru, siap untuk melangkah maju bersama, mewujudkan mimpi-mimpi mereka, dengan penuh keyakinan dan tekad.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!