
Rumbia, Infobombana. id – Dalam rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang digelar di Kecamatan Matausu, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bombana turut ambil bagian dengan memberikan penyuluhan penting terkait wawasan kebangsaan, pencegahan radikalisme dan terorisme, serta penguatan nilai-nilai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Selasa (6/5/2025).
Penyuluhan ini menjadi bagian dari tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Kesbangpol dalam menjaga stabilitas politik dan keamanan. Begitupula dengan memperkuat kerukunan antarumat beragama di wilayah yang masih tergolong terpencil dan rentan terhadap berbagai pengaruh negatif tersebut.
Pejabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Bombana, dr. H. Sunandar, M.M.Kes., menegaskan pentingnya peran Kesbangpol dalam setiap kegiatan lintas sektor seperti TMMD. Menurutnya, keberadaan Kesbangpol cukup berperan dalam mendorong keterlibatan masyarakat dalam pembangunan. Kesbangpol juga turut menjaga harmoni sosial, dan mengantisipasi berbagai bentuk ancaman terhadap keutuhan bangsa.
“Kesbangpol didirikan dengan beberapa tujuan, yakni meningkatkan kestabilan politik, mengantisipasi ancaman seperti radikalisme dan terorisme, serta membangun partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah,” ujar dr. Sunandar.
Kepala Badan Kesbangpol Bombana ini juga mengingatkan agar seluruh jajaran Kesbangpol memahami betul esensi dari tugas-tugas tersebut.
“Harapan kita semua, masyarakat di Matausu yang selama ini cukup terisolir bisa merasakan perhatian nyata dari pemerintah. bukan hanya pada pembangunan fisik, namun pembangunan kesadaran dan jiwa kebangsaan,” tambahnya.
TMMD di Kecamatan Matausu menjadi momentum penting dalam menjalin sinergi lintas sektor, termasuk peran aktif anggota TNI dan instansi pemerintah daerah. Olehnya itu, Pj. Sekda Bombana juga menyampaikan apresiasi dan pesan khusus kepada para personel TNI serta petugas Kesbangpol yang bertugas di lapangan.
“Bekerjalah dengan ikhlas, penuh semangat kebersamaan, dan tetap jaga sinergi untuk Bombana yang lebih baik. Melalui TMMD, kita ingin masyarakat Matausu merasa diperhatikan dan tidak terlupakan,” tutupnya.