Rumbia, infobombana.id– Kegiatan Pekan Olehraga dan Seni (Porseni) menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bombana ke-21 resmi dibuka. Momentum tahunan ini diresmikan langsung oleh Penjabat Bupati Bombana, Drs Edy Suharmanto, M. Si, di Eks Pelataran MTQ Kecamatan Rumbia Tengah, Kamis (12/12/2024).
Menariknya, sebuah tagline berbunyi “Jangan Lupa Bahagia” kerap memantul dibalik pengeras suara alias sound sistem. Ternyata sumber suara indah itu dilontarkan oleh Master of Ceremony (MC) yang diperankan oleh seorang wanita cantik yang kini bertugas di wilayah Sekretariat daerah.
Lantunan tagline itu bahkan sesekali mendapat tanggapan dari masyarakat yang menyaksikan rangkaian acara pawai defile dan pembukaan Porseni. Warga pun menjawab dengan teriakan dan ucapan yang sama sembari tersenyum.
Tagline jangan lupa bahagia merupakan sebuah kalimat yang kerap ditonjolkan oleh sepasang calon bupati dan wakil bupati di ajang Pilkada Tahun 2024 lalu, yaitu pasangan Burhanuddin-Ahmad Yani. Berkat perjuangan dan dedikasi pasangan itu, akhirnya mereka berhasil memenangkan pertarungan dan terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Bombana periode 2025-2030.
Pj. Bupati Bombana mengatakan, Porseni yang dibuka saat ini merupakan rangkaian dari sejumlah kegiatan dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Bombana ke-21 tahun. tepatnya pada tanggal 18 Desember 2024.
Edy Suharmanto juga menyampaikan bahwa di ajang Porseni tersebut dapat terjalin keakraban dan persaudaraan dari OPD hingga ke tingkat kecamatan, desa dan kelurahan. Ia juga berharap melalui ajang porseni itu benar-benar dapat melahirkan bibit-bibit baru, baik dari atlet Volly, Sepakbola dan lain sebagainya
“Melalui ajang porseni ini, kami berharap terjalinnya persatuan dan keakraban bagi seluruh instansi OPD dan pemerintah kecamatan, melahirkan bibi-bibit baru dan kami juga berharap kegiatan ini menjadi hiburan bagi kita di Bombana, ” tetang Edy Suharmanto usai membuka secara resmi kegiatan porseni tersebut.
Pj Bupati juga bilang, pelaksanaan serangkaian kegiatan di ajang HUT Bombana ke-21digelar layaknya tahun-tahun sebelumnya. Menurutnya, Satu hal yang membedakan adalah adanya pawai karnaval yang akan melibatkan seluruh masyarakat.
“Ada pawai Karnaval yang nantinya akan dihelat pada tanggal 15 Desember, dan disana seluruh etnis dan budaya akan dilibatkan, dan menampilkan ikon-ikonnya masing-masing, ” ujarnya.
Pj Bupati Edy menitip pesan untuk seluruh peserta yang ikut dalam kegiatan porseni maupun rangkaian kegiatan lainnya untuk menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas dan menjalin keakraban demi suksesnya pelaksanaan HUT Bombana ke-21.